Hari Jantung Sedunia, Sudahkan Anda Rutin Mengonsumsi Asupan Berikut?

-

Hari jantung sedunia atau world heart day, setiap tahunnya diperingati secara global pada tanggal 29 september. Peringatan ini bertujuan, agar kita semua lebih aware atau sadar akan bahayanya penyakit kardiovaskular, atau yang lebih familiar dengan sebutan penyakit jantung.

Menurut sejarah, hari jantung sedunia pertama kali diselenggarakan pada tahun 2000. Dialah Antoni Bayés de Luna, selaku presiden Federasi Jantung Dunia (World Heart Federation) sekaligus penggagas hari jantung sedunia. Pemikiran ini tercetus atas hasil kerjasama dengan Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO, kutip nationaltoday.com.

Jantung merupakan organ vital yang ada pada tubuh manusia, untuk itu sangat penting bagi Anda untuk menjaga kesehatan jantung. Salah satunya dengan menghindari kebiasaan-kebiasaan yang bisa merusak kesehatan jantung, seperti merokok, malas bergerak, mengonsumsi makanan tinggi kolesterol atau mengonsumsi alkohol. Kuncinya, lakukan pola hidup sehat secara terus menerus, dan jangan hanya saat hari jantung sedunia saja ya!

Baca juga: Kolesterol Naik Pasca Lebaran, Atasi dengan Konsumsi Hidangan Berikut!

Bisa dikatakan, kardiovaskular atau penyakit jantung merupakan salah satu penyakit mematikan di dunia hingga saat ini. Sejurus dengan data yang dikeluarkan oleh Yayasan Jantung Indonesia, bahwa sekitar kurang lebih 18 juta jiwa di dunia meninggal akibat penyakit jantung setiap tahunnya. Atau, sekitar 26,4% dari total kematian di Indonesia juga disebabkan oleh penyakit jantung.

Baca juga: Kenali Penyakit Kardiovaskuler yang Paling Umum Terjadi

Sebetulnya, banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan jantung. Selain menghindari kebiasaan-kebiasaan yang dapat memicu penyakitnya, perlu juga dibantu dengan beberapa asupan yang mampu mengurangi resiko penyakit tersebut, apa saja kah itu? Melansir hellosehat.com, berikut daftarnya.

Hari Jantung Sedunia: Yuk Mulai Biasakan Konsumsi Ikan-Ikanan

source : jovee

Hari jantung sedunia menyadarkan kita semua untuk menjaga asupan makanan yang baik untuk kesehatan jantung, salah satunya adalah ikan-ikanan. Begitu banyak jenis ikan di dunia ini, baik itu ikan laut maupun ikan air tawar, akan tetapi hanya beberapa ikan  memiliki kandungan atau zat yang baik untuk kesehatan jantung, seperti ikan salmon, ikan tuna serta ikan makarel.  

Baca juga: Yuk, Makan Ikan untuk Kesehatan Jantung

Pasalnya, ketiga jenis ikan tersebut kaya akan omega 3. Dimana omega 3 merupakan asam lemak tak jenuh yang tentunya sangat dibutuhkan oleh jantung manusia.

Laman jovee.id menyebutkan, membangun sel-sel otak, menjaga kesehatan jantung, mencegah resiko stroke, menurunkan kadar trigliserida serta meningkatkan kolesterol baik dalam darah merupakan sederet manfaat dari omega 3. Selain itu, zat ini juga mampu mengurangi resiko peradangan pada pembuluh darah disekitar jantung, yang menyebabkan kematian secara mendadak. Yuk, segera biasakan diri Anda untuk mengonsumsi ikan!

Kacang-Kacangan: Edamame, Kacang Kedelai atau Kacang Tanah

source : haibunda

Kacang-kacangan juga tidak kalah baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan jantung, beberapa diantaranya adalah edamame, kacang kedelai atau kacang tanah. Selain kaya akan protein nabati yang mampu menurunkan kadar kolesterol, kacang-kacangan yang disebutkan diatas juga mengandung zat isoflavon. Isoflavon merupakan zat antioksidan yang dapat membantu menurunkan resiko penyakit kardiovaskuler.

Baca juga: Kacang-Kacangan, Ketahui Jenis dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Produk Fermentasi yang Baik untuk Jantung: Yoghurt

source : kompas

Selanjutnya, asupan yang bisa Anda coba untuk memelihara kesehatan jantung adalah yoghurt. Dikutip kompas.com, yoghurt merupakan produk olahan susu yang difermentasi bersama dua jenis bakteri, yakni lactobacillus bulgaricus dan streptococcus thermophilus.

Baca juga: Teknologi Fermentasi pada Produk F&B

Terdapat 2 zat penting yang terkandung dalam produk olahan susu ini, yakni kalium dan kalsium. Dimana, keduanya berperan penting dalam mengontrol tekanan darah tinggi. Sehingga, yoghurt sangat baik dikonsumsi pada penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Hipertensi menjadi salah satu faktor dari timbulnya penyakit kardiovaskular. Untuk itu, jika tekanan darah tidak terkontrol, bukan tidak mungkin resiko penyakit jantung dapat menimpa Anda.  

Pilihlah yoghurt yang rendah kadar lemaknya. Bahkan, untuk hasil yang lebih maksimal, kombinasikan yoghurt dengan asupan kaya nutrisi lainnya, seperti kacang almond, buah-buahan atau sayuran hijau.

Nutrisi Baik untuk Tubuh: Sayuran Hijau

source : iStock

Berbicara makanan sehat, rasanya ada yang kurang jika tidak memasukan sayuran hijau dalam daftar. Yup, benar sekali! Bisa dikatakan, sayuran hijau merupakan gudangnya nutrisi sehat yang dibutuhkan oleh tubuh, mulai dari serat, kalsium, kalium, zat besi, natrium, antioksidan hingga mengandung berbagai macam vitamin.

Karena itulah, sayuran hijau sangat bermanfaat menjaga kesehatan bagi tubuh secara holistik, tak terkecuali pada organ jantung. Namun masalahnya, tidak semua jenis sayuran baik untuk jantung Anda.

Brokoli, kangkung, bayam serta asparagus yang sangat baik untuk jantung. Pasalnya, sayur-sayuran hijau tersebut diperkaya dengan zat-zat yang dibutuhkan jantung, seperti serat, kalium, kalsium, vitamin C dan E serta folat. Zat-zat tersebutlah yang mampu menjaga jantung Anda bekerja secara optimal.

Baca juga: Sayuran Hijau: Kenali Jenis, Nutrisi Serta Manfaatnya Bagi Tubuh

Enak dan Bermanfaat: Coklat

source : healthline

Dari yang sudah disebutkan diatas, rasanya poin ini menjadi yang paling favorit. Bagaimana tidak, selain memiliki citarasa yang enak, coklat dikenal juga kaya akan manfaat.

British Medical Journal mencatat, coklat termasuk dalam salah satu makanan yang baik untuk melawan penyakit jantung. Bukan hanya itu, hasil studi juga menyebutkan coklat bisa menurunkan resiko penyakit stroke.

Salah satu kandungan baik yang terdapat pada coklat adalah flavonoid. Flavonoid merupakan antioksidan yang berperan penting untuk menurunkan tekanan darah, sebagai anti radang, mencegah penggumpalan darah, serta memperlancar aliran darah.

Mau mengambil manfaat dari zat flavonoid? Yuk, makan coklat di hari jantung sedunia!

Baru saja kita ulas beberapa asupan yang baik untuk kesehatan jantung. Mulai sekarang, yuk biasakan diri Anda untuk mengonsumsi kelima asupan tersebut dalam rangka hari jantung sedunia.

KawanKAWN, apakah Anda memiliki pengalaman menarik seputar hari jantung sedunia? Kalau iya, jangan sungkan untuk berbagi pengalamannya di kolom komentar! Kami tunggu ya!